Menggambar kepik: valley of the lost ants

MENGGAMBAR HEWAN KEPIK YANG ADA DI FILM MINUSCULE: VALLEY OF THE LOST ANTS

Dalam menggambar hewan animasi ini, saya menggunakan pensil warna faber castel. mengapa menggunakan pensil warna, karena alasan utamanya adalah terjangkau. normal kan.
sebagai autodidact, langkah pertama bagi kami untuk menggambar adalah keberanian untuk menggores warna, tak ada langkah khusus atau teknik khusus, semua hal dalam proses menggambar adalah kreativitas pribadi, tanpa ilmu. seperti itulah.
sedikit cerita tentang peran hewan kepik tersebut dalam film, dia adalah hewan yang mengalami kecelakaan dan salah satu sayapnya lepas. sehingga dia tidak bisa terbang. suatu hari di malah hari dia bermalam di sebuah kotak yang ternyata berisi gula. singkat cerita kepik tersebut akhirnya bertemu dengan keluarga semut hitam (sepertinya lebih cocok keluarga bukan kawanan semut hitam, karena mereka ada dari rahim yang sama, he). kepik akhirnya bersama-sama dengan semut tersebut mengarungi waktu sampai sayapnya kembali tumbuh. singkat kan. tapi sebenarnya tidak sesingkat itu. didalam film tersebut juga ada tragedi perang yang sangat keras, kejam, dan menggemaskan. mending kalian tonton sendiri filmnya. dan sekali lagi (rasanya belum) gunakan imajinasi kreativitas pemahaman dan perasaan seni kalian untuk bisa menikmati film ini. oke sekian dari saya. 
kembali lagi pada masalah menggambar, akhirnya saya tertarik pada hewan kepik itu, dan saya menggambarnya. untuk mengetahui proses menggambar kepik yang saya lakukan, kalian bisa menonton langsung videonya di bawah ini.
tapi sekali lagi sori, gambarnya miring, aku ga tahu cara membuat gambar disamping bener. yang jelas, video dibawah sehat. alhamdulillah.
selamat menonton.


0 comments: